Leukemia adalah jenis kanker darah yang mempengaruhi sel-sel darah putih dalam tubuh. Meskipun leukemia dapat terjadi pada orang dari segala usia, anak-anak lebih rentan terkena penyakit ini.
Leukemia secara garis besar dibagi menjadi akut dan kronis. Perbedaan utamanya adalah kecepatan perkembangan sel kanker di dalam sumsum tulang dan aliran darah. Leukemia akut adalah jenis leukemia yang menyerang sel darah yang masih berusia muda serta tumbuh sangat cepat dan tiba-tiba. Sebaliknya, leukemia kronis adalah leukemia yang menyerang sel darah yang sudah mengalami maturasi serta tumbuh lebih lambat dan berkembang secara bertahap selama bertahun-tahun.
Terdapat beberapa tipe leukemia yang dapat terjadi pada manusia, dan setiap tipe memiliki karakteristik yang berbeda. Berikut ini merupakan tipe leukemia yang ada:
Acute lymphoblastic leukemia (ALL)
Acute lymphoblastic leukemia (ALL) adalah jenis leukemia yang mempengaruhi sel-sel darah putih yang masih berusia muda dan disebut limfoblas, yang berperan dalam melawan infeksi dalam tubuh yang terjadi secara akut. Leukemia jenis ini terutama mempengaruhi anak-anak, tetapi dapat terjadi pada orang dewasa juga.
Chronic lymphocytic leukemia (CLL)
Chronic lymphocytic leukemia (CLL) adalah jenis leukemia yang mempengaruhi sel-sel darah putih yang sudah mengalami maturasi serta disebut limfosit. Penyakit CLL terjadi secara kronis. CLL leukemia sering terjadi pada orang dewasa, terutama orang yang berusia di atas 60 tahun.
Acute myeloid leukemia (AML)
Acute myeloid leukemia (AML) adalah jenis leukemia yang mempengaruhi sel-sel muda dari sel darah merah, sel darah putih, atau trombosit yang diproduksi oleh sumsum tulang dan terjadi secara akut. AML sering terjadi pada orang dewasa dan membutuhkan pengobatan segera.
Chronic myeloid leukemia (CML)
Chronic myeloid leukemia (CML) adalah jenis leukemia yang mempengaruhi sel-sel darah di sumsum tulang yang terjadi secara kronis. CML terjadi ketika sel-sel darah putih seri myeloid yang mengalami maturasi menjadi tidak normal dan tumbuh secara tidak terkendali, menggantikan sel-sel darah normal di sumsum tulang. CML lebih sering terjadi pada orang dewasa muda.
Pengobatan untuk masing-masing jenis leukemia berbeda tergantung pada tingkat keparahan, usia penderita, dan faktor-faktor lainnya. Namun, pengobatan leukemia dapat melibatkan kombinasi dari kemoterapi, terapi target, atau transplantasi sel punca.
Penting bagi kita untuk memahami tipe leukemia ini, agar kita dapat mengenali gejala dan tindakan yang tepat yang harus diambil jika terjadi kecurigaan leukemia.
Sumber referensi